Monday, March 16, 2015

Dreamdelion Community Empowerment


Yuk kita kenalan dulu dengan Dreamdelion! Dreamdelion atau Dreamdelion Community Empowerment merupakan sebuah komunitas bisnis sosial yang didirikan dengan latar belakang beragam permasalahan sosial di masyarakat. Melalui kegiatan – kegiatannya, Dreamdelion bertujuan untuk menjadi program bisnis sosial kreatif yang memberdayakan masyarakat marjinal untuk mencapai kemandirian secara kontinyu.

Buat kamu yang tertarik mengenai kegiatan sosial untuk mengembangkan masyarakat kamu bisa cari lebih tau lebih lanjut tentang Dreamdelion di

https://www.facebook.com/Dreamdelion?ref=ts&fref=ts

Salam Pemberdayaan grin emoticon

Monday, March 9, 2015

Kebutuhan Manajemen E-Commerce untuk Keterampilan Internet Saat ini

e-commerce sebagai komponen vital dan jantung ekonomi global di abad kedua puluh satu ini karena saat ini orang cendenrung melakukan transaksi online. Namun, terdapat fakta bahwa ratusan  pekerja tidak dapat diberdayakan karena kurangnya keterampilan. Pelatihan bagi para karyawan dan manajer inilah sangat dibutuhkan agar secara signifikan dapat membantu karyawan tersebut dalam menjalankan e-commerce. Pelatihan manajerial / bisnis ini memainkan peran nyata dalam investasi keuangan dan perencanaan, manajemen perubahan dan manajemen sumber daya manusia. manajer juga harus memiliki sifat dan sikap untuk memenuhi kriteria e-commerce. Faktanya terdapat banyak sekolah bisnis di luar negeri yang memiliki program maupun kurikulum e-commerce didalamnya. Oleh karena itu, E-commerce adalah bagian penting dan integral dari bisnis saat ini selain itu juga memiliki sifat yang dinamis sehingga manajer harus menyadari perubahan terbaru.

Langkah-langkah Pendekatan dalam Memilih Sistem ERP

ERP, saat ini, merupakan hal yang penting bagi perusahaan-perusahaan industri, karena manajer harus dapat memilih sistem ERP yang sudah terintegrasi software sesuai dengan kebutuhan dan persyaratan serta mudah di terima masyarakat. Jurnal ini membahas tentang pendakatan "Hybrid" yaitu pendekatan 4 langkah dengan menggabungkan beberapa metode seperti metode DEMATEL, ANP, AHP dan lain-lain yang memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing dalam pelaksanaan pemilihan sistem ERP tersebut. 4 langkah itu adalah definisi masalah, identifikasi kriteria, evaluasi kriteria, dan seleksi alternatif. Jurnal ini juga memuat studi kasus pada perusahaan petrokimia dalam menggunakan pendekatan tersebut dalam pemilihan sistem ERPnya. 

Sunday, March 8, 2015

Teknologi Informasi dan Perannya dalam Membuat Keunggulan Kompetitif yang Berkelanjutan

Teknologi Informasi (TI) didefinisikan sebagai "segala bentuk sistem informasi berbasis komputer, termasuk mainframe serta aplikasi komputer mikro." (Orlikowski dan Gash, 1992, hlm. 2). TI digunakan sebagai istilah umum, mengacu pada Teknologi Informasi, Sistem Informasi, dan Sistem Manajemen Informasi. Penelitian bidang Sistem Informasi Manajemen (SIM) mengatakan TI sebagai sumber daya yang mampu menghasilkan keunggulan kompetitif yang berkelanjutan pada sebuah perusahaan. Keunggulan Kompetitif terjadi ketika suatu perusahaan mengalami tingkat pengembalian yang unggul daripada kompetitornya. Pembahasan pustaka dari jurnal ini menjelaskan bahwa TI dapat membuat perubahan signifikan seperti peningkatan produktivitas pada perusahaan apabila dijalankan dengan baik. Oleh karena itu, pada penelitian mendatang diperlukan penelitian tentang jenis IT yang berpengaruh besar dan menjadi keunggulan kompetitif yang berkelanjutan.